Smartphone 4G Dengan Harga 2 Jutaan


Jaringan frekuensi radio generasi keempat atau 4G LTE telah resmi digelar di beberapa negara di dunia, termasuk Indonesia. Koneksi ini menjanjikan akses kecepatan data yang cepat, memungkinkan pengguna mobile untuk mengunduh file berukuran besar dalam waktu yang singkat.

Tak hanya operator yang telah menyediakan akses layanan dukungan untuk koneksi 4G, produsen ponsel berlomba-lombamemberikan dukungan dengan menghadirkan beberapa perangkat pendukung. Bukan yang termahal, beberapa ponsel di bawah ini merupakan ponsel dengan dukungan 4G yang dibanderol sekira Rp2 jutaan.

Berikut kami rangkum jajaran smartphone 4G murah yang dikutip dari Phonearena yang dipasarkan dengan harga sekitar USD200 atau sekira Rp2,4 jutaan. Namun tidak sedikit juga yang dibanderol sekira USD300 dengan sistem kontrak operator.


Asus Zenfone 2

Produsen ponsel asal Taiwan, Asus, kabarnya memberikan dukungan konektivitas 4G atau LTE untuk seri Zenfone 2 . Ada dua varian yang ditawarkannya, salah satunya adalah seri spesifikasi RAM 4GB serta layar 5,5 inci yang dibanderol sekira harga 499 dolar atau sekira Rp5,9 juta. Sedangkan untuk versi lainnya dibanderol sekira USD199 atau sekira Rp2,3 jutaan, namun spesifikasi yang digunakannya lebih rendah dari seri kakak kandungnya tersebut. Salah satunya adalah memori RAM sebesar 2GB dan layar 5 inci.

Lenovo A6000

Beberapa waktu lalu, produsen asal China Lenovo telah menghadirkan seri A6000 di India. Kabarnya perangkat ini akan mulai dipasarkan pada pertengahan tahun 2015 ini, ke sejumlah negara dan kemungkinan besar Indonesia adalah salah satu wilayah pasarnya. Rencananya, perusahaan akan membanderol seri A6000 dengan harga sekira USD120 atau sekira Rp1,5 jutaan.

Untuk spesifikasi yang digunakannya adalah layar dengan dimensi 5 inci serta dukungan resolusi HD 720p, dan prosesor Snapdragon 410. Sedangkan pada bagian memori RAM menggunakan kapasitas sebesar 1GB dengan penyimpanan seluas 8GB. Selain itu, menggunakan resolusi kamera sebesar 8MP dengan fitur menu unggullan di dalamnya, dan tentunya dukungan konektivitas 4G atau LTE.


Nokia Lumia 635

Untuk penggemar ponsel berbasis Windows Phone, seri Lumia 635 merupakan pilihan yang tepat bagi pengguna kelas menengah untuk menikmati ponsel dengan konektivitas 4G. Seri kali ini kabarnya dibanderol dengan harga sekira USD300 atau sekira Rp3,6 jutaan. Namun, untuk mendapatkannya dengan sistem perjanjian dengan operator pengguna akan dikenakan biaya sebesar USD100 atau sekira Rp1,5 jutaan dalam kontrak 2 tahun.

Spesifikasi yang adiadopsinya adalah menggunakan sistem operasi Windows Phone 8.1, dengan dimensi layar seluar 4,5 inci dengan dukungan panel LCD jenis IPS dan kerapatan piksel sebesar 218ppi.

Motorola Moto G LTE

Seri ini adalah salah satu ponsel Motorola yang berada di kelas menengah, namun sudah didukung dengan koneksi jaringan 4G. Dibanderol dengan harga sekira USD199 atau sekira Rp2,3 jutaan, seperti Moto G LTE pantas untuk diperhitungkan.

Moto G LTE dikendarai dengan prosesor Snapdragon 400 dengan RAM sebesar 1GB, serta fitur kamera sebesar 5MP bagian utama dan 1,3MP bagian depan. Menggunakan dimensi layar 4,5 inci dengan dukungan resolusi HD 720p.


Motorola Moto E LTE

Varian terakhir dari ponsel menengah di pasaran yang hadir dengan dukungan konektivitas jaringan 4G atau LTE adalah Motorola Moto E LTE. Seri kali, ini hadir dengan dukungan prosesor Snapdragon 410 dan memori RAM sebesar 1GB. Menjalankan OS Android Lollipop dengan fitur kamera sebesar 5MP utama dan VGA untuk kamera depan.

Kabarnya perusahaan membanderol Moto E LTE dengan harga sekira USD149 atau sekira Rp1,7 jutaan, serta menggunakan kapasitas baterai sebesar 2.390 mAh.

Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak